Persatuan Jurnalis Indonesia ( PJI ) Kabupaten Majalengka Kunjungi Dandim 0617 Majalengka
-

MAJALENGKA, anmnews.id-
Dalam rangka mewujudkan silaturahmi yang baik, Dandim 0617
Majalangka Letkol Inf Dudy Pilianto menggelar silaturahmi dengan Dewan Pimpinan
Cabang Persatuan Jurnalis Indonesia Kabupaten Majalengka.
Dandim 0617 Majalengka Letkol Inf Dudy Pilianto secara langsung
bertatap muka dengan ketua PJI Majalangka Rudiyanto Hutasoit yang didampingi
beberapa anggota awak Jurnalis, kegiatan ini berlangsung diruang loby utama
Makodim setempat, Jl. KH. Abdul Halim No. 403 Kelurahan Tonjong, Kecamatan
Majalengka, Kabupaten Majalengka, Selasa (3/9/2024).
Baca Lainnya :
- Uninus Lepas Ribuan Mahasiswa Ikuti Program Kuliah Kerja Nyata (KKN)0
- Siraman Air Doa Dandim Yanuar dan Petani Kec Kandangaur Berharap Air Hujan Turun0
- Tebu Kemitraan Kembali Hangus Terbakar 0
- Kapolres Majalengka Sambut Kunjungan Tim Ombudsman RI Perwakilan Jawa Barat0
- Pemkab Majalengka Terima Bantuan Pusat0
Dalam kesempatan ini, Letkol Inf Dudy Pilianto menyampaikan,
selamat datang dan mengucapkan terima kasih atas kemitraan yang sudah terjalin
dalam menyuport kegiatan Kodim. Semoga kemitraan ini dapat membangun Kabupaten
Majalangka yang lebih baik.
"Dengan ada sinergitas antar TNI khususnya Kodim Majalangka
dengan Insan Jurnalis sehingga dapat menjaga kondusifitas dalam mengahadapi
Pilkada serentak 2024. Mengahadapi Pilkada serentak, TNI bersikap netral,
karena Prajurit tidak boleh berpolitik praktis," ucapnya.
Ditempat yang sama, Ketua PJI Majalangka Rudiyanto Hutasoit
mengucapkan, terimakasih atas sambutannya dari Dandim 0617 Majalangka. Semoga
dengan adanya silaturahmi ini, akan terbentuk kemitraan yang baik antara PJI
Majalangka dengan Kodim Majalangka dalam membangun Kabupaten Majalengka.
"PJI Majalangka terbentuk sejak 2017, saya selaku Ketua PJI
Majalangka bersama rekan-rekan Jurnalis siap berkolaborasi dengan Kodim dalam
berbagai kegiatan di Majalengka terkait hal pemberitaan," tutur Rudiyanto.
( Din.f )
Video Terkait:
